Header Ads

Breaking News
recent

5 Film Mandarin Terbaik Bertema Poker yang Wajib Ditonton Bareng Keluarga


Meskipun kini banyak film baru bermunculan, film lawas selalu mendapatkan tempat di hati penggemarnya. Salah satu film yang sering dicari adalah film lawas Mandarin. Dengan plot yang unik dan kental akan lelucon segar nan menghibur, dijamin deh film-film Mandarin bikin kalian ketagihan.
Tema yang sering diangkat oleh film Mandarin adalah mengenai pertandingan Poker. Permainan ini digemari masyarakat di sana karena judi dilegalkan oleh pemerintah. Berikut 5 film Mandarin poker terbaik yang wajib ditonton bersama keluarga.

1. God of Gamblers (1989) 
Sumber : http://ingridrichter.info/

Tokoh utama film poker ini adalah Ko Chun (Chow Yun Fat) yang terkenal karena kepiawaiannya bermain poker di meja judi. Karena bakatnya tersebut, ia pun dijuluki sebagai dewa judi atau The God of Gamblers. Namun sayang, Ko Chun mengalami benturan di kepala dan membuatnya hilang ingatan dan cacat mental.
Dewa judi tersebut kemudian dirawat oleh Little Knife (Andy Lau) dibantu pacar dan neneknya. Lama kelamaan Little Knife mulai menyadari kemampuan Ko Chun bermain poker. Mereka pun bekerja sama untuk merebut kembali kejayaan yang pernah dimiliki sang dewa judi.


2. God of Gamblers 3: The Early Stage (1997) 

Sumber : http://bolehnonton.net/

Film yang satu ini merupakan prekuel dari film God Gamblers tahun 1989 yang menceritakan kehidupan masa muda sang dewa judi. Kali ini Ko Chun diperankan oleh Leon Lai Ming yang sejak masa kecilnya senang melihat bibinya bermain judi. Ketika kedua orang tuanya meninggal, ia dirawat oleh Mr. Kent yang mengajarinya teknik bermain poker. Berbagai perjuangan dilakukan agar meraih gelar paling bergengsi di dunia poker yakni dewa judi.


3. All For The Winner (1990) 
Sumber : http://cannie.net/

Bicara soal film poker, pasti Anda familier dengan aktor Stephen Chow. Di sini, ia berperan sebagai Chow Sing Cho, seorang pemuda desa yang mengunjungi pamannya Black Tie. Ternyata dibalik kesederhanaan tersebut ia memiliki kemampuan untuk mengatur kartu lawan dengan pikirannya.
Pamannya yang seorang penjudi memanfaatkan kemampuan Sing Cho untuk meraup keuntungan. Sing Cho pun menekuni dunia judi dan akhirnya berhasil mengikuti turnamen judi terbesar di Hong Kong. Film ini tak hanya menyajikan aksi dan ketegangan, namun juga unsur komedi yang menyegarkan dan tak ada habisnya.



4. From Vegas to Macau (2014) 

Sumber : http://www.indomandarin.com/

Di tahun 2014, aktor Chow Yun Fat kembali membintangi film poker setelah sukses bermain dalam God of Gamblers puluhan tahun lalu. Diceritakan Chow Yun Fat berperan sebagai Ken, seorang konsultan keamanan kasino yang bertemu dengan beberapa penjudi dari Macau yakni Show Hand dan Karl.
Tak disangka, sebuah kasus yang menyangkut bos mafia besar menyeret mereka. Bahkan mengancam putri Ken, Charlie. Akhirnya semua harus bekerja sama demi menyelamatkan Charlie dari ancaman mafia.


5. From Vegas to Macau III (2016) 
Sumber : http://www.sinopsisfilem21.com/

Sekuel From Vegas to Macau III menjadi salah satu film Mandarin poker dengan penjualan lebih dari 500 juta dolar AS. Film yang merupakan sekuel lanjutan ini masih bercerita tentang petualangan Ken dan teman-temannya. Bermula dari insiden pengeboman di acara pernikahan putrinya, diketahui ada seseorang yang berusaha membunuhnya.
Kali ini, Ken harus kembali ke meja judi karena ada misi yang harus ia selesaikan. Ia kembali bertemu dengan muridnya, Little Knife (Andy Lau) yang turut membantunya mencari otak dibalik pengeboman.

Karena 5 film mandarin poker sarat unsur komedi, sangat cocok untuk ditonton bersama keluarga saat liburan. Siapkan popcorn dan nikmati petualangan menyenangkan.

1 comment:

  1. Mainkan Game-nya dan Menangkan JACKPOT-nya !! Jaypoker.com Agen Poker Online Terpercaya dan Terbaik se-Indonesia. Komisi Member 0.5% selamanya.

    Buruan gabung di jaypoker.com sekarang juga.

    Poker Online Indonesia
    Agen Poker Terpercaya
    Agen Poker Terbaik
    Cara Belajar Poker

    ReplyDelete

Powered by Blogger.